Hi, guest ! welcome to Campursari. | About Us | Contact | Register | Sign In

Sabtu, 04 Oktober 2008

Dari Pelaksanaan Halal Bi Halal di Bongomeme

SOLIDITAS HARUS TETAP TERPELIHARA

Rahmijati Yahya, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gorontalo, dalam kunjungannya pada agenda pelaksanaan halal bi halal di kecamatan Bongomeme disambut ribuan massa, Sabtu (04/10) kemarin. Acara yang dirangkai malam hiburan rakyat tersebut juga dihadiri sejumlah calon anggota legislatif utusan dari berbagai partai politik wilayah pemilihan setempat.

“Meski warna bendera kita beda, mari kita jaga sikap soliditas diantara kita, jangan ada perpecahan hanya akibat perbedaan pandangan. Beda partai itu wajar, tapi persaudaraan tetap terjalin dan harus terus dipelihara”, ungkap Rahmijati Yahya didepan padatnya pengunjung kegiatan tersebut. Rahmi mengingatkan ikatan persaudaraan tak bakal terkoyak jika dilandasi kesadaran dan ketulusan. “Apalagi jika hanya karena alasan beda pandang dari sisi politik.

Sementara itu, pada kegiatan yang juga merupakan ciri khas kaum muslim usai menjalani puasa Ramadhan tersebut, Rahmijati berharap agar hikmah puasa dibulan kemarin dapat menambah kemantapan jiwa sehingga dapat terimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Rahmijati Yahya yang juga calon anggota DPD wilayah pemilihan provinsi Gorontalo, melalui kesempatan tersebut beroleh dukungan penuh ribuan masyarakat Bongomeme, atas pencalonan dirinya dikancah politik pada pelaksanaan demokrasi 2009 nanti. ”Masyarakat Bongomeme akan tetap menjaga komitmen untuk mendukung Rahmijati Yahya sebagai caleg DPD dari Provinsi Gorontalo”, ujar salah seorang tokoh masyarakat.

Mewakili masyarakat Bongoeme, ia mengatakan, dukungan tesebut akan diwujudkan pada hari H, pada waktu yang ditentukan saat penyelenggaraan pemilihan nanti. Dijelaskannya, keinginan masyarakat Bongomeme untuk menggusung Rahmi ke kursi DPD karena alasan daerah ini sangat membutuhkan keterwakilan gender yang mampu menyalurkan dan mengimplemtasikan keinginan masyarakat secara nyata, nantinya dapat dinikmati rakyat Gorontalo.

Malam hiburan rakyat yang dipusatkan di desa Upomela tersebut kian meriah ketika diselingi Rahmijati dengan kuis interaktif dengan masyarakat yang diwakili remaja muda masjid, ibu-ibu dasa wisma dan anak-anak PAUD di kecamatan Bongomeme.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Sekwan DPRD Kabupaten Gorontalo, Asisten Ekonomi Pemerintahan dan Wakil Ketua TP. PKK Kabupaten Gorontalo.

Share this article now on :